Sewa gudang chiller merupakan langkah penting dan dibutuhkan bagi beberapa bisnis, seperti industri makanan dan minuman, farmasi, distribusi bahan segar, serta produk lainnya yang sensitif terhadap suhu. Penyimpanan dengan suhu terkendali ditujukan untuk menjaga kualitas, kesegaran, dan keamanan produk selama proses distribusi maupun penyimpanan jangka pendek dan panjang.
Gudang chiller adalah fasilitas penyimpanan dengan sistem pendingin yang dirancang untuk menjaga suhu tetap rendah sesuai kebutuhan produk yang disimpan, biasanya berkisar antara 0°C hingga 15°C. Salah satu solusi praktis dan efisien untuk memenuhi kebutuhan ini adalah menggunakan reefer container, yaitu kontainer berpendingin yang dapat difungsikan sebagai gudang chiller portable.
Reefer container menawarkan fleksibilitas dalam penempatan, mudah dipindahkan, serta hemat biaya dibandingkan membangun gudang chiller permanen. Unit reefer container tersedia dalam berbagai ukuran seperti 20 feet dan 40 feet, dengan pengaturan suhu yang presisi, sehingga cocok untuk bisnis skala kecil hingga besar.
7 Manfaat Sewa Gudang Chiller Pakai Reefer Container untuk Bisnis
Menggunakan reefer container sebagai gudang chiller memberikan berbagai keuntungan, khususnya bagi bisnis yang membutuhkan penyimpanan bersuhu rendah namun tetap fleksibel dan efisien. Berikut beberapa manfaat utamanya:
1. Fleksibel dan Mudah Dipindahkan
Reefer container bersifat portabel, sehingga dapat ditempatkan di lokasi manapun sesuai kebutuhan operasional bisnis. Beberapa area seperti di dekat pusat distribusi, area produksi, maupun di lokasi proyek. Ketika lokasi usaha berpindah, reefer container pun dapat dengan mudah dipindahkan menggunakan alat transportasi standar.
2. Hemat Biaya
Membangun gudang chiller permanen memerlukan investasi besar dan waktu konstruksi yang lama. Dengan menyewa reefer container, bisnis dapat langsung memiliki fasilitas pendingin tanpa biaya awal yang tinggi.
3. Suhu Terkendali dan Stabil
Reefer container dilengkapi sistem pendingin yang mampu menjaga suhu secara konsisten sesuai pengaturan yang dibutuhkan, hingga -30°C.
4. Siap Pakai dan Cepat Dioperasikan
Sewa gudang chiller pakai reefer container memungkinkan bisnis untuk langsung menggunakannya tanpa perlu menunggu pembangunan atau instalasi rumit. Refrigerated container hanya perlu disambungkan ke sumber daya listrik, dan unit siap digunakan.
5. Skalabilitas Mudah
Ketika volume penyimpanan bertambah, bisnis dapat menambah jumlah unit reefer container sesuai kebutuhan. Ini membuatnya cocok untuk bisnis musiman atau yang sedang berkembang. Tradecorp Indonesia menyediakan pilihan cold storage complex menggunakan lebih dari satu unit container, untuk menghasilkan ruang pendingin yang besar.
6. Mendukung Rantai Dingin
Reefer container melindungi kualitas produk dari produsen hingga ke konsumen. Barang yang disimpan terjamin aman dan terjaga kualitasnya, selama operasional dan suhu sesuai dengan regulasi.
7. Tersedia Berbagai Ukuran
Mulai dari 10 feet, 20 feet, hingga 40 feet, bisnis dapat memilih ukuran reefer container yang paling sesuai dengan kapasitas penyimpanan dan ruang yang tersedia di lokasi.
Baca Juga: Chilled Room adalah Cold Storage Pendingin Suhu (-1°C)
Kontainer Pengiriman dan Ruang Pendingin Terbaik untuk
Kontainer Pengiriman dan Ruang Pendingin Terbaik untuk
Sewa Gudang Chiller Pakai Reefer Container dari Tradecorp
Penuhi kebutuhan ruang pendingin dengan sewa gudang chiller menggunakan reefer container dari Tradecorp. Chiller dari container reefer dirancang khusus untuk menyimpan produk sensitif suhu seperti makanan beku, produk pertanian berupa buah dan sayur, obat-obatan, dan bahan kimia dengan suhu yang terkontrol. Dengan kapasitas beragam dan sistem pendingin berkualitas tinggi, Anda dapat menjaga kesegaran produk tanpa perlu membangun fasilitas pendingin permanen.
Tradecorp menyediakan reefer container dalam berbagai ukuran, seperti Reefer 20 feet dan Reefer 40 feet, yang siap digunakan dengan proses penyewaan yang cepat dan mudah. Cocok untuk kebutuhan jangka pendek maupun jangka panjang, solusi ini memberikan fleksibilitas maksimal, terutama saat membutuhkan penyimpanan musiman.
Segera hubungi tim kami untuk mendapatkan penawaran terbaik dan solusi yang paling sesuai dengan kebutuhan bisnis. Sewa gudang chiller pakai reefer container dari Tradecorp merupakan langkah tepat untuk menjaga kualitas produk dan mempercepat distribusi di berbagai lokasi.