Jual dan Sewa Kontainer Modifikasi Khusus

Unit Kontainer Modifikasi Khusus dari Tradecorp untuk Berbagai Kebutuhan Bisnis, Akomodasi dan Operasional

Kontainer modifikasi khusus dari Tradecorp adalah solusi bagi Anda yang membutuhkan unit kontainer dengan desain spesifik dan unik. Proyek modifikasi khusus ini mencakup berbagai unit, seperti akomodasi, kantor, kantin kontainer, ruang pelatihan, dapur atau bar kontainer, dan lain sebagainya. Modifikasinya dapat mencakup penambahan pintu, jendela, insulasi, ventilasi, warna cat, pengaplikasian lantai, panel dinding, dan lain-lain. 

Modifikasi khusus kontainer menawarkan kualitas dan daya tahan yang baik, menjadikannya pilihan ideal untuk berbagai kebutuhan bisnis dan operasional. Konsultasikan kebutuhan Anda pada tim profesional kami dan dapatkan penawaran harga menarik. Seluruh unit yang kami tawarkan dirancang dengan struktur yang kokoh dan mudah dipindahkan, sehingga mendukung efektivitas dan efisiensi, serta dapat dikirim ke berbagai wilayah di Indonesia.

Keuntungan Kontainer Modifikasi Khusus untuk Bisnis Anda

  1. Efisiensi Biaya

    Kontainer modifikasi seringkali lebih terjangkau dibandingkan dengan metode pembangunan tradisional, sehingga mengurangi biaya konstruksi dan material.

  2. Desain Modular dan Mudah Dipindahkan

    Bila kebutuhan bisnis berubah dan harus relokasi ke daerah lain, maka modifikasi kontainer cafe, bar, kitchen dapat dengan mudah dipindahkan. Unit kontainer dapat ditumpuk atau disusun untuk menciptakan ruang yang lebih luas dan bertingkat.

  3. Pengaturan Cepat

    Unit kontainer modifikasi dapat dikirim dan dipasang dengan cepat, sehingga menghemat waktu henti dibandingkan dengan konstruksi tradisional.

  4. Multifungsi

    Modifikasi khusus dapat digunakan untuk berbagai tujuan, seperti kantor, kantin, akomodasi, fasilitas medis, dan lainnya, beradaptasi dengan kebutuhan operasional yang berbeda. Selain itu, penggunaan unit ini juga multifungsi untuk kebutuhan sementara maupun jangka panjang.

  5. Penggunaan Tepat Sasaran

    Kontainer modifikasi dapat disesuaikan secara khusus untuk memenuhi kebutuhan bisnis yang spesifik, seperti menambahkan fasilitas dapur lengkap untuk kontainer kantin atau menyediakan ruang kerja yang nyaman dan fungsional untuk kantor.

  6. Dek Kayu yang Solid

    Fitur ini mendukung penguatan platform dalam menahan beban kargo atau muatan.

Kami Menyediakan Jasa Modifikasi Khusus Sesuai Kebutuhan

Tradecorp hadir untuk memenuhi berbagai kebutuhan kontainer modifikasi khusus, unik, dan terperinci dengan pengalaman dan keahlian yang telah teruji. Kami memastikan setiap proyek modifikasi kontainer dirancang dan diproduksi sesuai dengan spesifikasi khusus pelanggan, mulai dari desain, ukuran, hingga fungsi. 

Tradecorp dapat menciptakan berbagai solusi kontainer untuk aplikasi kantor, kafe, bar, gudang, hingga area wudhu, kios, dan fasilitas khusus lainnya yang dilengkapi dengan fitur khusus. Mengapa memilih Tradecorp? Tradecorp memiliki pengalaman bertahun-tahun dalam industri kontainer modifikasi. 

Setiap kontainer dibuat sesuai standar ISO dan melewati proses seleksi yang ketat dan modifikasi menggunakan material terbaik. Tradecorp menawarkan berbagai pilihan baik untuk pembelian, penyewaan kontainer modifikasi, dan layanan kustomisasi yang luas untuk kontainer modifikasi. 

Ada Proyek atau Kebutuhan Khusus yang Ingin Direalisasikan? Hubungi Tradecorp Sekarang!.

Ada proyek atau kebutuhan khusus yang ingin Anda realisasikan? Tradecorp siap membantu mewujudkan solusi kontainer yang dirancang khusus sesuai keinginan dan kebutuhan Anda. Tersedia berbagai unit container 10 feet, 20 feet, 40 feet, tipe high cube, dan jenis lainnya. Kami memiliki cabang yang tersebar di Indonesia, seperti Jakarta, Balikpapan, dan Surabaya. Hubungi Tradecorp di +622122946966 sekarang atau mengirim email ke enquiries@tradecorp.co.id. 

Produk Container Lainnya Di Tradecorp

PORTACAMP

Office container, accommodation container, toilet container, dll.
FIND OUT >

REFRIGERATED

Reefer mulai dari ukuran 10’ hingga 45’ dengan mesin pendingin standar hingga blast freezers dan cold storage complex.
FIND OUT >

OFFSHORE DNV

Container offshore tersertifikasi DNV 2.7-1 yang mampu bertahan dalam kondisi ekstrim lepas pantai.
FIND OUT >

DANGEROUS GOODS

Peti kemas yang dilengkapi dengan beberapa fitur hingga bisa menjadi tempat penyimpanan yang aman untuk zat-zat berbahaya.
FIND OUT >

MODULAR

Solusi murah dan cepat untuk membangun rumah dan office.
FIND OUT >

CAFE AND SHOP

Menampilkan kesan unik untuk menarik pelanggan dengan custom cafe dan shop container kami.
FIND OUT >

MEDICAL

Peti kemas sebagai fasilitas medis yang dapat dibangun dengan cepat dan murah .
FIND OUT >

TANKS

Menyimpan dan mengirim cairan food-grade atau non-food grade dengan aman dan efisien .
FIND OUT >

Perusahaan Container Indonesia, Jual, Sewa dan Modifikasi

Tradecorp merupakan perusahaan container yang menawarkan solusi lengkap Anda dalam bidang penjualan, penyewaan dan modifikasi kontainer.

Tersedia Beragam Jenis Container Baru dan Bekas

Siap Memenuhi Permintaan Dalam Jumlah Banyak

Berpengalaman Menjual Container sejak 1980 an

Tradecorp Memiliki Sertifikasi ISO

Dapatkan Segera Penawaran Spesial & Konsultasi Gratis

Informasi Personal

*Harga spesial khusus permintaan harga melalui enquiries form