7 Pelabuhan Terbesar di Dunia, Capai 29 juta TEU!

pelabuhan terbesar di dunia

Pelabuhan terbesar di dunia rata-rata berada di daratan China. Tak heran jika banyak pelabuhan yang beroperasi di dunia, karena hampir sebagian permukaan bumi merupakan perairan. Keberadaan pelabuhan menjadi sangat penting sebagai jalur perdagangan global. Beberapa pelabuhan terbesar di dunia menjadi pusat yang strategis dan lalu lintasnya tergolong cukup sibuk. 

Pelabuhan merupakan area serbaguna yang ditujukan untuk menunjang kegiatan pelayaran. Banyak peti kemas atau container yang dikirim menggunakan kapal laut, sehingga harus tersedia pelabuhan yang memadai untuk pengiriman kontainer. Di area pelabuhan terdapat terminal peti kemas atau depo container yang difungsikan sebagai kawasan sementara untuk pembongkaran, pemuatan, dan penyimpanan kargo. 

7 Pelabuhan Terbesar di Dunia

pelabuhan shanghai

Berikut adalah daftar pelabuhan terbesar di dunia, meliputi: 

  1. Pelabuhan Shanghai, China

Pelabuhan terbesar di dunia yang pertama yaitu Pelabuhan Shanghai berlokasi di sungai Yangtze dan menyambangi Laut China sebelah Timur. Dermaga ini menjadi salah satu pelabuhan utama yang memiliki panjang 20 km dan luas permukaan 3.619 km2. Pelabuhan Shanghai memiliki kapasitas angkut hingga 29,05 juta TEU. 

Kegiatan di pelabuhan Shanghai mampu meningkatkan ekonomi di daerah sekitarnya seperti Zhejiang, Jiangsu, dan Henan. Shanghai International Port Group (SIPG) adalah perusahaan yang menjadi operator pelabuhan terbesar. 

Semua terminal umum di Pelabuhan Shanghai dioperasikan secara eksklusif oleh SIPG. Terdapat tiga area pelabuhan peti kemas yang berada di Wusongkou, Waigaoqiao dan di Yangshan dengan total area berlabuh mencapai 125.

  1. Pelabuhan Singapura, Singapura

Sejak tahun 2015, Singapura telah dianggap sebagai ibu kota maritim terkemuka di dunia. Dalam hal tonase pelayaran, Pelabuhan Singapura, yang awalnya dibangun pada tahun 1819 menjadi pelabuhan tersibuk kedua di dunia. 

Pelabuhan Singapura ini terletak di Pasir Panjang, Tanjong Pagar, Jurong, Brani, Keppel, Sembawang. Terhubung dengan 600 pelabuhan di seluruh dunia, Pelabuhan Singapura adalah area penting yang strategis dengan jumlah kunjungan kapal tahunan sekitar 140,000. 

Pelabuhan terbesar di dunia ini juga merupakan pelabuhan transshipment tersibuk di dunia, dengan menangani seperlima pengiriman peti kemas global. Jika dilihat dari segi ekonomi, Singapura berperan penting dalam kegiatan re-ekspor barang berskala besar. 

  1. Pelabuhan Tianjin, Tiongkok

Pelabuhan Tianjin di Tiongkok menempati peringkat ketiga di antara pelabuhan terbesar di dunia. Pelabuhan terbesar ketiga ini terletak di wilayah utara Tiongkok. Sebelumnya pelabuhan Tianjin bernama Port of Tanggu dan menjadi pintu utama kegiatan maritim ke area Beijing.

Pelabuhan ini terletak di di pinggir Sungai Haihe dan mencakup area seluas 336 km2 yang terbentuk dari 159 dermaga dan terhubung dengan 600 pelabuhan di sekitar 180 negara di dunia. Kapasitas pengangkutan pelabuhan Tianjin mencapai 12,3 juta TEU dan pelabuhan ini berpotensi menangani sekitar 476 juta ton kargo pada waktu tertentu.

  1. Pelabuhan Guangzhou, China

Pelabuhan Guangzhou merupakan pelabuhan terbesar di dunia yang keempat dan menjadi dermaga utama di kota Guangzhou atau daerah China Selatan. Pelabuhan ini menjadi tempat utama kegiatan transportasi dan bisnis di area Guangxi, Yunnan, Hunan dan Jiangxi. Kawasan ini menjadi pintu gerbang utama perdagangan maritim internasional, menghubungkan lebih dari 300 pelabuhan.

Pelabuhan ini juga merupakan dermaga terbesar di China untuk bongkar muat batubara. 

Pelabuhan Guangzhou terletak di kawasan Delta Pearl River yang menjadi pusat pertumbuhan ekonomi. 

  1. Pelabuhan Ningbo, China

Pelabuhan terbesar di dunia selanjutnya masih berada di dataran China. Port of Ningbo-Zhoushan berada di provinsi Zhejiang yang mengarah ke laut China Timur. Pelabuhan memiliki kapasitas penanganan lebih dari 453 juta ton kargo. Sesuai dengan namanya, pelabuhan ini merupakan hasil penggabungan dua dermaga Port of Ningbo dan Port of Zhoushan. 

  1. Port of Rotterdam, Belanda

Beralih ke benua Eropa, Port of Rotterdam menjadi pelabuhan terbesar di dunia. Pelabuhan ini mampu menangani 441,5 juta ton kargo yang memiliki area 12426 hektar dan terbentang hingga 42 kilometer. Area ini menjadi pelabuhan terbesar di seluruh Eropa dan di dunia hingga tahun 2004, sebelum Shanghai dan Singapura menjajak peringat pertama dan kedua. 

  1. Pelabuhan Suzhou, China

Pelabuhan terbesar di dunia terakhir berada di provinsi Jiangsu dan terletak tepat di persimpangan Sungai Yangtze dengan pelabuhan Changshu, Zhangjiagang dan Taicang sebagai dermaga utama di area hilir.  Pelabuhan Suzhou yang terletak di provinsi Jiangsu memiliki 224 tempat berlabuh dan mampu menangani hingga 428 juta ton kargo per tahun. 

Pada tahun 2013 menjadi pelabuhan sungai tersibuk di dunia baik dari segi tonase kargo tahunan maupun volume kontainer. Batubara, bijih besi, baja, dan bahan konstruksi seperti semen merupakan produk perdagangan utama yang membuat pelabuhan ini sibuk.

Solusi Container Pengiriman Internasional

Penuhi kebutuhan ukuran container 20 feet atau 40 feet untuk pengiriman internasional yang dilengkapi dengan plat CSC Safety Approval. Dapatkan unit terbaik dan berkualitas untuk pengiriman antar negara dari Tradecorp. Tersedia jenis peti kemas seperti dry container, reefer container, flat rack container, offshore DNV, bulker container, dll. 

FAQ

Berikut beberapa pelabuhan terbesar di Indonesia meliputi Pelabuhan Tanjung Priok, Tanjung Perak, Patimban, Pelabuhan Soekarno Hatta, dan Belawan. 

Salah satu pelabuhan tersibuk di Indonesia berada di pulau Jawa, tepatnya di Ibu kota Jakarta, bagian Utara, atau disebut dengan Pelabuhan Tanjung Priok. 

Papua memiliki beberapa pelabuhan meliputi Pelabuhan Jayapura, Pelabuhan Sorong dan Pelabuhan Manokwari.